SMA Negeri 1 Tahuna laksanakan MPLS

 

 Kepala Sekolah SMA Negeri  Marthin Luther Janis M.Pd 

MHN Sangihe,

Usai PPDB SMA Negeri 1 Tahuna  melaksanakan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) sejak 1 hingga 3 juli 2024

Kepala Sekolah Marthin Luther Janis , M.Pd ,ketika di temui di ruanganya menjelaskan pentingnya MPLS bagi siswa siswi baru.
” itu sangatlah penting, karena bukan hanya pengenalan lingkungan sekolah, akan tetapi pengetahuan tentang bahaya Narkoba, pelanggaran Lalu lintas, bela negara dan lain – lain. Makanya kami pihak sekolah mendatangkan nara sumber dari luar lingkungan sekolah, seperti TNI ( Kodim 1301), BNN juga Kepolisian kata Janis.”

” Kita berada di wilayah perbatasan NKRI, pendidikan bela negara tidak boleh di kesampingkan. Karena itu akan berimbas terhadap Dis integrasi Bangsa. Jadi pihak sekolah wajib memberikan edukasi tentang hal ini. Makanya dalam MPLS kami sengaja mendatangkan nara sumber dari TNI dalam hal ini Kodim Sangihe, tambah Janis.”

Junita Mirontoneng S.Pd Ketua Panitia MPLS

Ditemui terpisah ketua panitia MPLS SMA Negeri 1 Tahuna Junita Mirontoneng, S.Pd mengatakan MPLS diikuti oleh seluruh siswa baru yang berjumlah 224 orang yang terbagi atas 108 laki-laki dan 116 perempuan.

“Kami juga melakukan pengenalan Ekskul yang di dalamnya ada Kepanduan (Pramuka), KPPA pencinta alam, Palang Merah Remaja serta gelar karya bakat anak, dan Aku pelajar Pancasila, Ujar wanita jebolan F MIPA Universitas Negeri Manado menjelaskan.”

Berikut rangkaian kegiatan dan materi MPLS SMA Negeri 1 Tahuna,

Hari pertama:
*Selayang pandang SMA Negeri 1 Tahuna

*Visi dan Misi Sekolah, pengenalan guru dan tenaga pendidik ( M L Janis M.Pd)

*Kurikulum (Marianti Ganap D.Pd

*Disiplin Positif (Justintje Liroga S.Pd)

*Ibadah per gugus

Hari kedua:
*Smanone berkarakter ( Rivaldo Tamarariha S.Pd & Marceline Nani, S.Pdk)

*SmanOne Inovatif (Sakaeng Solata)

*SmanOne Bela Negara

*Kepanduan atau Pramuka ( Kapten CHB Celcius T Wangka)

*Ibadah per gugus

Hari ketiga:
*SmanOne Bersinar ( BNK Sangihe)

 

*SmanOne Terlintas,Tata Tertib berlalu lintas dan Kenakalan Remaja ( Kepolisian Resor Kepulauan Sangihe)

*Gelar karya bakat siswa baru Aku pelajar Pancasila (SMA Negeri 1 Tahuna)

*PMR, Pramuka dan KPPA

” Semua kegiatan MPLS ini kami juga menyesuaikan dengan Juknis dari Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Utara, serta program unggulan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Utara, Bpk Prof.Dr Olly Dondokambey SE dan Drs Steven O Kandou, kunci Junita Mirontoneng di dampingi sekretaris panitia Ryan Damasar S.Pd dan bendahara Poppy Kansil S.Pd .

 

Media Hukum Nasional Kep. Sangihe

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *