Bulan Suci Ramadhan LASKAR MERAH PUTIH Membagikan 1000 TAKJIL

TANGERANG SELATAN

09/04/2023
Bulan Ramadan merupakan bulan suci yang penuh berkah. Sebab di bulan ini Allah memberikan berlipat pahala bagi orang yang mengerjakan kebaikan. Untuk mendapatkan pahala yang Allah janjikan, salah satu yang bisa dikerjakan adalah memberi makan orang yang berbuka puasa.

Rasulullah SAW bersabda, “Siapa yang berbagi takjil kepada orang yang berpuasa, maka ia mendapatkan pahala puasa tanpa mengurangi pahala puasa orang yang ditraktir takjil.”
(HR. Ahmad: 4/114, dan disahihkan oleh Tumudzi: 807)

Sebagai wujud implementasi Tri Darmanya Laskar Merah Putih kota Tangerang Selatan pada tahun ini melakukan berbagi takjil bagi pengguna jalan di sekitar perempatan jalan promotor BSD kota Tangerang Selatan.
Sebanyak 1000 takjil kepada masyarakat yg lewat jalan tersebut.

Menurut ketua MACAB LMP Tangsel Ahmad Sopian bahwa berbagi takjil ini bagi Ormas LMP merupakan program utama pada saat bulan Ramadhan, tahun lalu kami berbagi takjil hanya 500 paket serta santunan kepada anak anak yatim
Dan untuk tahun ini Alhamdulillah bisa berbagi takjil 1000 paket
Kita bersyukur ada peningkatan …

Eko PePe sebagai bendahara umum dan koordinator kegiatan menyatakan bahwa tujuan dari berbagi takjil tidak lain adalah membangun semangat kebersamaan di antara anggota untuk menumbuhkan nilai sosial serta pelaksanaan Tri Darma Laskar Merah Putih kota Tangerang Selatan.
Ucapan terima kasih kami sampaikan kepada para Pembina Penasehat BPO dan seluruh jajaran Laskar Merah Putih yang telah berkonstribusi pada kegiatan berbagi takjil tahun ini.

Semoga kegiatan ini dapat menginspirasi kita semua, berbuat dari hal kecil namun membawa manfaat …

Sebagai ketua harian Macab Poltak SH menyatakan rasa syukur dan terima kasih kepada seluruhnya jajaran yang tetap solid dan kompak menyatu dalam kegiatan sosial seperti ini

Dari pantauan di lapangan anggota Laskar Merah Putih membagikan takjil dengan ramah dan penuh semangat, pembagian terbagi dalam 3 titik utama.

Berbagi takjil tahun ini dipusatkan di wilayah perempatan Polsek Polresta BSD dari mulai jam 17.00 – 18.00

Media hukum nasional
Epepe

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *