Frangki Mokodompit Hukum Tua Ongkaw Tiga Diserbu Warga

Minsel, MHN – Sebulan pasca pekantikan Hukum Tua Desa Ongkaw Tiga Kecamatan Sinonsayang Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel), Frangki Mokodompit diserbu warga di Balai Pertemuan Umum (BPU) pada Rabu (09/12-2022).

Frangki Mokodompit selaku Hukum Tua Desa Ongkaw Tiga diserbu warga terkait dengan pembuatan dokumen kependudukan yang bertempat di BPU yang menghadirkan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil).

Kepala Dinas (Kadis) Dukcapil Dekky Tuwo, S.Sos, MSi melalui Sekertaris Dinas (Sekdis) Herry S. Tandaju, SE menjelaskan tentang kegiatan yang dilaksanakan pada saat ini.

“Kegiatan yang kami laksanakan pada saat ini yaitu Disdukcapil menyapa masyarakat dalam rangka percepatan pembuatan dokumen kependudukan sebagaimana program pemerintah pusat dan program jempol hebat dari Bupati Franky Donny Wongkar, SH dan Wakil Bupati Pdt. Petra Yanni Rembang, MTh (FDW-PYR) yang ditindak lanjuti Disdukcapil,” terang Sekdis Herry S. Tandaju, SE.

Hukum Tua Ongkaw Tiga Frangki Mokodompit sangat berterima kasih kepada Bupati dan Wakil Bupati FDW-PYR yang membuat program jempol hebat dan Disdukcapil yang sudah menindak lanjuti program ini sehingga dapat membantu masyarakat dalam pembuatan dokumen kependudukan.

“Sebagai Pemerintah Desa Ongkaw Tiga dalam hal ini saya sebagai Hukum Tua sangat berterima kasih kepada Bupati dan Wakil Bupati FDW-PYR yang membuat program jempol hebat dan di tindak lanjuti Disdukcapil dalam pembuatan dokumen kependudukan sehingga masyarakat terbantu dan mendapat kemudahan karena pelayanan ini gratis tanpa dipungut biaya,” tamba Tandaju.

Mokodompit berharap masyarakat dapat memanfaatkan jempol hebat ini dalam pembuatan dokumen kependudukan karena petugas sudah datang langsung di BPU Ongkaw Tiga.

“Saya berharap masyarakat dapat memanfaatkan jempol hebat ini dalam pembuatan dokumen kependudukan dikarenakan petugas atau operator dari Disdikcapil sudah datang langsung melakukan pelayanan di BPU Ongkaw Tiga dengan gratis tanpa dipungut biaya,” harap Mokodompit.

Mewakili masyarakat Desa Ongkaw Tiga selaku toko masyarakat (tomas) sebagai mantan Camat Sinonsayang Marthen Lahengko mengatakan bahwa program jempol hebat merupakan satu terobosan inovasi baru yang dilakukan oleh Bupati dan Wakil Bupati FDW-PYR dan salut buat Kadis dan Sekdis Dukcapil yang siap tanggap dengan program ini.
(Anky P)

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *