“Olahraga Bersepeda merupakan salah satu kegiatan fisik yang mampu meningkatkan Imunitas, selain nutrisi dan suplemen.
Olahraga Bersepeda juga dapat berkontribusi pada kesehatan umum yang baik dan mampu membuat sistem kekebalan yang sehat”, kata Bupati.
Menghadapi tantangan Imunitas yang semakin beragam ditengah belum berakhirnya pandemi Covid-19 dan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM), Bupati Kabupaten Kepulauan Sangihe Jabes Ezar Gaghana SE ME dan Sekretaris Daerah Melanchton Harry Wolff ST ME serta jajaran dan beberapa komunitas sepeda yang ada di Sangihe melakukan kegiatan olahraga bersepeda memanfaatkan hari libur 11/8/2021.
Mengambil start dari Kampung Naha, Bupati bersama jajaran dan komunitas sepeda menaklukkan route Medan yang lumayan berat kurang lebih 40 km.
Melewati beberapa desa di wilayah kecamatan Tabukan Utara,yakni; Desa Kalekube I dan II, Mala, Bahu, Kalasuge, Mohong Sawang, Pempalaraeng, sampai Desa Tariang Lama, kemudian kembali lagi lewat jalur yang sama. Terus ke Kalurae, Enemawira, Petta dan berakhir di Likuang.
“Bersepeda dapat meningkatkan kesehatan jantung, menurunkan tekanan darah, mengontrol berat badan dan melindungi dari berbagai penyakit (Covid-19)”, tambah Bupati disela sela kegiatan.
Terpantau Media Hukum Nasional Sangihe dalam kegiatan Bersepeda ini turut pula Wakil Ketua DPRD Sangihe Michael Thungari SE MM bersama isteri, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Dra Feybe Bawole, Direktur Rumah Sakit Daerah Liun Kendage dr Handry Pasandaran, Kepala Bagian Protokol dan komunikasi pimpinan Threenov T Ponto SH, Sekretaris Badan Pengelola Perbatasan Ferdinan Manumpil, Camat Tabukan Utara Subur Janis SH, Kepala Bagian Persidangan Perundang-undangan dan Hubmas DPRD Ronald Lumiu SH, Kepala Cabang Bank Negara Indonesia Tahuna.
Serangkaian dengan kegiatan ini juga Bupati menyerahkan Bantuan sosial non PKH berupa Beras secara simbolis kepada tiga orang penerima di dampingi Kepala Dinas Sosial Daerah Drs Danny A M Mandak ME dan Perwakilan Badan Urusan Logistik (Bulog).
Media Hukum Naional Sangihe