
Minsel, MHN – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Minahasa Selatan (Minsel) melaksanakan Operasi Keselamatan Samrat 2025 hari kedelapan pada Jumat, (21/02-2025).
Kapolres Minsel AKBP David Candra Babega, SIK, MH menegaskan bahwa operasi ini merupakan langkah kepolisian dalam menumbuhkan disiplin berlalu lintas di kalangan masyarakat.
“Operasi Keselamatan Samrat ini kami laksanakan sebagai bentuk kepedulian terhadap keselamatan masyarakat di jalan. Kami membagikan helm bagi pengendara roda dua yang tidak menggunakan helm,” ujar Kapolres Minsel AKBP David Candra Babega, SIK, MH.

Sambil membagikan helm kepada pengendara roda dua, Kapolres berpesan agar tetap taat memakai helm saat mengendara kendaraan.

“Helmnya tetap terus dipakai saat berkendaraan jangan hanya digantung agar supaya terhindar dari hal-hal yang tidak dikehendaki,” pesan Kapolres.
Kasat Lantas Polres Minsel Iptu Luster Simanjuntak, SH mengungkapkan tujuan pelaksanaan operasi Keselamatan Samrat.
“Kegiatan operasi Keselamatan Samrat tahun 2025 bersama-sama dengan Dinas Perhubungan Minsel yang mengecek kelayakan kendaraan dihari kedelapan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya keselamatan dijalan raya agar masyarakat lebih patuh berlalulintas,” ungkap Kasat Lantas.
Kasat Lantas mengatakan sasaran dilaksanakan operasi Keselamatan Samrat yaitu kendaraan roda dua dan roda empat.

“Sasaran dilaksanakannya operasi Keselamatan Samrat ini yaitu pengendara roda dua yang tidak menggunakan helm pengaman, dan tidak memasang plat kendaraan termasuk pada roda empat bahkan menertibkan pengemudi yang mengendarai kendaraan dalam keadaan mabuk,” Kata Kasat Lantas Polres Minsel.
Kasat Lantas berharap masyarakat semakin sadar mematuhi peraturan berlalulintas agar selamat sampai tujuan.
“Kami berharap dengan dilaksanakannya operasi Keselamatan Samrat, merupakan pendekatan yang edukatif dan persuasif kepolisian dan kegiatan ini dapat mengurangi angka pelanggaran serta kecelakaan lalu lintas, sekaligus menciptakan budaya berkendara yang lebih disiplin dan aman,” harap Kasat Lantas Iptu Luster Simanjuntak, SH.
Turut hadir dalam kegiatan operasi Keselamatan Samrat ini yaitu Kapolres Minsel AKBP David Candra Babega, SIK, MH, Kasat Lantas Iptu Luster Simanjuntak, SH bersama Satlantas, Jasaraharja bapak Erens, jajaran Dinas Perhubungan Minsel.
(Anky P)